Bangun Taman Tanpa Konsep, Dinas PRKP Bikin Malu Bupati

Direktur Sospol Muslim Hafidz.

Karawangplus.com – Pembangunan taman kota yang dilakukan tanpa konsep menuai kritik dari sejumlah kalangan. Dan menilai Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kabupaten Karawang  membuat malu Bupati.

Direktur Social Policy and political Studies (Sospol) Mulsim Hafidz mengaku miris, jika selama ini pembangunan taman dilakukan secara sporadis tanpa konsep yang jelas. Apalagi anggaran yang sudah digelontorkan cukup besar, pada  2017 mencapai Rp 7 miliar.

“Jika tidak ada konsep kenapa dibangun?,sayang anggaran rakyat dijalankan tidak memiliki arah,”tegas dia.

Baca berita sebelumnya : Dinas PRKP Ngaku Bangun Taman Asal – asalan

Tak hanya itu, Muslim juga menilai Dinas PRKP Kabupaten Karawang sudah membuat malu Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana. Karena kinerja dinas tanpa konsep tersebut akan mengancam keberhasilan Cellica dalam pembangunan di Kabupaten Karawang.

“Dinas bikin malu Bupati saja, bangun taman asal jadi tanpa konsepsi yang jelas,” sindir Muslim.

Pria yang akrab disapa Ucim ini menyarankan, agar Dinas PRKP harus memiliki konsep dalam pembangunan taman, salah satunya kearifan sosial dan kultur Karawang.

“Bagusnya konsep taman harus mengikut sertakan kearifan sosial. Bupat harus pelototi setiap taman-taman yang ada, jadikan taman sebagai masterpiece Cellica dalam membangun taman,” tandansya.

 

Taman seharga Rp 1,1 miliar baru selesai dibangun.

 

Seperti yang diektahui, Dinas PRKP Kabupaten Karawang mengaku saat ini pembangunan taman di sejumlah titik sekitar perkotaan Karawang masih belum terkonsep dengan baik.

Walaupun belum ada konsep pembangunan taman, pada 2017 Pemkab Karawang telah menganggarkan pembangunan atau revitalisasi taman di sejumlah titik sekitar Karawang sekitar Rp 7 miliar. Dan pada 2018 menganggarkan Rp 10 miliar untuk membangun taman kota.

Check Also

Numpak RX King! Haji Aep Keliling Cek Proyek Pembangunan di Klari-Cikampek

Karawangplus.com – Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh lakukan peninjauan pembangunan infrastruktur di sejumlah wilayah di …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *