Pasang Target Juara, Tim Kejurda U14 Karawang Gaspol Maksimalkan Persiapan

Karawangplus.com – PSSI Askab Karawang tengah mempersiapkan agenda Kejuaraan Daerah (Kejurda) Under 14 (U14) Provinsi Jawa Barat yang rencananya akan digelar dalam waktu dekat.

Asep Suryadi selaku Direktur Teknik Tim Kejurda U14 Karawang optimis timnya mampu berbicara banyak dalam kompetisi tersebut. Sejumlah pemain potensial usia dibawah 14 tahun pun masuk dalam bidikan radar yang akan mengisi tim utama. “Saya bangga bahwa Karawang memiliki talenta pemain yang melimpah di kelompok usia 14 tahun,” tandasnya.

Sebagai bentuk keseriusan, PSSI Karawang pun menggaet Robi Mareiyana juru taktik tim liga 2 untuk menjadi pelatih Kejurda U14 Karawang. “Manajemen dan pelatih yang telah terbentuk pun siap mengerahkan seluruh daya upaya demi membawa nama baik Karawang. “Kita all out semua, termasuk pemain juga kami akan pastikan mereka memberikan yang terbaik dalam meraih prestasi di Kejurda Jabar tahun ini,” tukasnya.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Askab PSSI Karawang David memasang target tinggi dalam kompetisi Kejurda U14 Jawa Barat. “Kami memasang target juara Kejurda. Insya Allah doakan semoga bisa tercapai” tandasnya.

Oleh karena itu, ia langsung gaspol mencari sponsor untuk diajak bekerjasama dalam mengawal tim Kejurda Karawang. “Karena target kita juara, maka kami langsung bergerak mengajak sejumlah pihak menjadi sponsor. Sebagai bentuk komitmen dan keseriusan kami di Kejurda tahun ini. Alhamdulillah, responnya bagus, beberapa perusahaan insya Allah jadi sponsor Tim Kejurda Karawang,” ujar pria berkacamata ini.

Beberapa perusahaan yang tercatat sudah menjalin kesepakatan membantu Tim Kejurda U 14 Karawang ialah Elok Buah sebagai sponsor utama, Mandaya Hospital sebagai Medical Sponsorship, Kinisi Phisyo dan Fantatista Football Store. “Kami menghaturkan banyak terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu. Kita perkuat terus sinergitas dan kolaborasi menuju sepakbola Karawang Go Nasional,” tutupnya.

Check Also

Pilkada Karawang, Alumni HMI Dukung Aep-Maslani

Karawangplus.com – Sejumlah alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang telah menghimpun diri menyatakan dukungannya kepada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *