Cellica-Aep Mau Intensifkan Program Keagamaan di Karawang

Karawangplus.com – Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana-Aep Syaepuloh telah menyiapkan beberapa program keagamaan.

Dia mengatakan itu usai menghadiri deklarasi dukungan kepada paslon nomor urut dua tersebut dari sejumlah ulama, habaib, Himpunan Alumni Miftakhul Huda (Hamida), dan Alumni Cipasung di Rumah Makan Lebak Sari Indah

“Dukungan dari orangtua, guru kami jadi kekuatan besar, kami lebih optimistis karena doa merk jadi berkah bagi kami untuk bisa pimpin Karawang ke depan,” ujarnya.

Cellica menyatakan sebelumnya pihaknya telah bekerja sama dengan Kementerian Agama berupa hibah keuangan sebesar Rp 52 miliar.

“Kalau yang lain cuma janji, saya sudah melakukan kerjasama dengan Kementerian Agama Karawang dengan memberikan hibah keuangan Rp 52 Miliar. Juga penambahan kuota untuk insentif guru ngaji, bantuan sarana dan prasarana (bansara), Karawang Mengaji, dan kampung santri. Serta program beasiswa pendidikan bagi penghafal Alquran, hafiz-hafizah, dengan besaran Rp 12 juta per tahun,” kata dia.

Hal ini selaras dengan program satu desa satu hafidz/hafidzah yang digagas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

“Sementara satu kecamatan satu hafidz/hafidzah,” ucapnya seperti keterangan tertulis yang diterima.

Pada kesempatan ini, Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Cipasung Ubaidillah Ruhiat menyebut, Cellica-Aep merupakan paslon pertama yang meminta restu maju di Pilkada Karawang. Apalagi, Aep, merupakan alumni Cipasung. “Ingin mendoakan saja, mudahan Allah mengabulkan,” ujar Ubaidillah. (redaksi)

Check Also

Pilkada Karawang, Alumni HMI Dukung Aep-Maslani

Karawangplus.com – Sejumlah alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang telah menghimpun diri menyatakan dukungannya kepada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *