Karawangplus.com – Guna mendukung keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran arus mudik 2023, Pemda Karawang melalui Dinas Perhubungan memberangkatkan 10 bus mudik gratis ke berbagai tujuan di Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Bupati Karawang dr Hj Cellica Nurrachadiana secara simbolis memberangkatkan 10 bus di halaman Kantor Pemda Karawang. Hadir mendampingi bupati, Ketua DPRD Karawang H Budianto, Dandim 0604 Karawang Letkol Kav Makhdum Habiburrahman, Wakapolres Kompol Prasetyo, perwakilan Kajari, Kepala Pincab BJB Maman Rukmana, serta dari Jasa Raharja.
“Alhamdulillah, ini merupakan bentuk perhatian kami dalam meringankan warga yang ingin mudik ke kampung halaman. Total ada 477 pemudik yang kami berangkatkan gratis hari ini. Kami antarkan pemudik ke kampung halaman mereka di berbagai daerah. Mulai dari Garut, Tasik, Cirebon, Brebes, Pemalang dan Pekalongan,” kata bupati.
Teh Celli menyebut mayoritas peserta mudik gratis ini merupakan warga ber KTP Karawang yang sudah memiliki keluarga. “98 persen pemudik ini merupakan warga yang sudah berkeluarga. Artinya selain ikut meringankan beban biaya yang harus mereka keluarkan untuk ongkos mudik, mudik gratis ini juga bertujuan guna menekan jumlah volume kendaraan di jalanan selama musim mudik,” tambahnya.
Sehingga, sambung bupati, bisatercipta mudik yang baik dari sisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran. “Kami ucapkan selamat jalan. Selamat mudik ke kampung halaman, titip salam untuk keluarga disana. Selamat merayakan hari raya Idul Fitri. Mohon Maaf Lahir Batin,” tutupnya.
Sementara itu, ibu Endang pemudik gratis asal Tasik yang akan berlebaran di kampung halaman mengucapkan terima kasih atas perhatian pemerintah dengan menyelenggarakan mudik gratis ini. “Sekarang tiket bus saja sudah di harga 700 ribu satu kursi, sedangkan kami butuh lebih dari 3 kursi. Bisa habis banyak kalau ongkos bus biasa. Alhamdulillah, dengan mudik gratis ini, kami tidak mengeluarkan biaya apapun dan bisa berlebaran di kampung halaman,” kata ibu Endang.